HOTJITU – Harga iPhone 11 Pro Saat Ini Turun, Mulai Rp 4 Jutaan!

Unboxing iPhone 11 Pro

Liputan6.com, Jakarta – Meski sudah berusia lebih dari lima tahun, iPhone 11 Pro ternyata masih banyak diburu pengguna yang ingin mencicipi pengalaman iOS dengan harga lebih terjangkkau.

Berdasarkan pantuan tim Tekno Liputan6.com, Jumat (23/5/2025), di toko resmi rekanan Apple sudah tidak tersedia. Namun, Varian ini hanya bisa ditemukan di toko-toko pihak ketiga, biasanya dalam kondisi second atau refurbished. 

Harga iPhone 11 Pro Saat Ini Mei 2025:

Berikut adalah rincian harga iPhone 11 Pro saat ini yang bisa membantu Anda dalam menentukan pilihan. Dengan berbagai pilihan kapasitas penyimpanan, harga iPhone 11 Pro bekas bisa menjadi alternatif menarik bagi penggemar produk Apple.

  • iPhone 11 Pro 64GB: Rp 4.350.000
  • iPhone 11 Pro 256GB: Rp 4.850.000
  • iPhone 11 Pro 512GB: Rp 5.400.000
  • iPhone 11 Pro Max 64GB: Rp 5.390.000
  • iPhone 11 Pro Max 256GB: Rp 5.799.000

Namun, perlu dicatat iPhone 11 Pro sudah tidak lagi tersedia secara resmi di Apple Store maupun toko rekanan Apple di Indonesia. 


2 dari 3 halaman

Faktor yang Mempengaruhi Harga iPhone 11 Pro

Penampakan Apple iPhone 11 (kiri) dan iPhone 11 Pro (kanan) saat ditampilkan di Steve Jobs Theatre Cupertino, California, Amerika Serikat, Selasa (10/9/2019). Penjualan iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Max Pro dilakukan pada Jumat, 20 September 2019. (Justin Sullivan/Getty Images/AFP)

Beberapa faktor yang mempengaruhi harga iPhone 11 Pro antara lain:

  • Kondisi fisik ponsel: Ponsel yang dalam kondisi baik akan memiliki harga yang lebih tinggi.
  • Kapasitas penyimpanan: Varian dengan kapasitas lebih besar biasanya dijual dengan harga lebih tinggi.
  • Platform penjualan: Harga bisa berbeda tergantung dari marketplace yang digunakan.
3 dari 3 halaman

Tips Aman Sebelum Membeli 

iPhone 11 Warna Putih yang Rilis di Tahun 2019 Lalu. (unsplash/Daniel Romero)

Jika Anda tertarik membeli iPhone 11 Pro, pastikan memilih penjual dengan reputasi baik. Periksa ulasan pembeli, garansi toko, dan kondisi fisik produk. Jangan mudah tergiur harga terlalu murah yang tidak masuk akal.

Lebih Baik Nabung?

Bagi pengguna yang mengincar umur pakai panjang dan fitur lebih canggih, ada baiknya menimbang opsi iPhone yang lebih baru seperti iPhone 15 series atau bahkan menunggu kehadiran iPhone 16 series yang kabarnya segera rilis resmi di Indonesia.

iPhone 11 Pro masih bisa jadi pilihan menarik di tahun 2025, asalkan Anda membeli dari sumber terpercaya dan menyadari batasan perangkat lama. Alternatifnya, menabung untuk iPhone terbaru bisa jadi langkah lebih bijak dalam jangka panjang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *